Bahagiamu

bagaimana kabarmu hari ini?

apa yang membuatmu bahagia?
kembang api, bunga sakura, bintang-bintang, ayunan, padang rumput hijau, eropa,
bunga-bunga, syair-syair, kunang-kunang, spring, winter, autumn, matahari yang terbit dan terbenam, hujan, pelangi, gunung, pantai
ya, bukankah menikmati hal-hal tersebut menurutmu membuat bahagia?

lalu, dikeseharianmu dengan rute kampus, sekret, masjid, kosan,
tak kau dapati semua itu, kembang api, bunga sakura, bintang-bintang..

haruskah kau tak berbahagia?

bahagiamu ada disini. di hati
kau bisa menciptakan bintangmu sendiri, pelangimu sendiri, bunga sakuramu sendiri
disini. di dalam hatimu.

senyum yang mengembang di wajahmu
bukankah itu karena kau telah berhasil menciptakan kebahagiaanmu sendiri
kebahagiaan yang ada disini. di hatimu

nikmatilah hari ini. karena hari yang kita miliki adalah hari ini,
bukan masa lalu yang sudah di belakang atau masa depan yang belum tersibak

bermimpilah yang indah untuk bahagia di hari ini.
bahagia dalam perjuangan mencapainya.

seorang muslim seharusnya berbahagia karena impiannya jelas
berjumpa dengan Rabb nya di syurga firdaus
berbahagialah dalam perjuangan mencapainya
perjuangan dalam kesabaran dan ketaatan,
perjuangan menebar kebaikan dan kebermanfaatan

nikmatilah. karena bahagiamu disini. di dalam hatimu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Istimror

Nilai Sebuah Kebersamaan

Merenungi Perjalanan